ANALISIS PENGARUH MOTIVASI DAN DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA PERAWAT RUMAH SAKIT URIP SUMOHARJO BANDAR LAMPUNG

Penulis

  • Adelia Karisma Putri Adelia Karisma Putri Universitas Bandar Lampung
  • Prof. Dr. Iskandar. AA. S.E., M.M Universitas Bandar Lampung

DOI:

https://doi.org/10.35450/jip.v13i01.895

Abstrak

Penelitian ini bertujuan menelaah  berbagai Asep  yang mempengaruhi kinerja perawat di Rumah Sakit Urip Sumoharjo, khususnya motivasi dan kedisiplinan, mengingat peran penting perawat dalam memberikan pelayanan kesehatan.  Analisis regresi linier berganda menunjukkan bahwa disiplin kerja dan motivasi karyawan sangat berpengaruh dalam meningkatkan hasil kerja mereka.  Bersama 53 pekerja di ruang ICU perawat RS Urip Sumaharjo.  Rumus Slovin digunakan untuk menghitung jumlah sampel dari 35 orang yang menjawab.  Analisis data telah menunjukkan bahwa ada korelasi yang kuat antara motivasi karyawan dan kinerja mereka.  Motivasi mempunyai nilai t yang sangat tinggi (5,992), melampaui nilai ambang (2,045). Selain itu, perolehan ini sangat signfikan secara statistik, seperti yang ditunjukkan oleh nilai p-value yang sangat kecil (0.000).  Dengan cara yang sama, disiplin kerja juga memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kinerja, dengan nilai t 2.560 dan p-value 0,015.  Uji F menunjukkan hubungan sinergis antara motivasi dan disiplin kerja sebagai faktor utama kinerja karyawan; kedua faktor yang diteliti mampu menjelaskan 90,3% dari variasi kinerja karyawan, sedangkan faktor lain yang tidak diteliti hanya berkontribusi 9,7%.  Oleh karena itu, untuk mencapai kinerja terbaik, terutama dalam keperawatan.

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Diterbitkan

2025-04-28

Cara Mengutip

Adelia Karisma Putri, A. K. P., & Prof. Dr. Iskandar. AA. S.E., M.M. (2025). ANALISIS PENGARUH MOTIVASI DAN DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA PERAWAT RUMAH SAKIT URIP SUMOHARJO BANDAR LAMPUNG. Inovasi Pembangunan : Jurnal Kelitbangan, 13(01). https://doi.org/10.35450/jip.v13i01.895

Terbitan

Bagian

Articles