RELEVANSI PESAN SPIRITUALITAS HABIB SHOLEH BIN MUHSIN AL-HAMID “MENUJU KEDEKATAN DENGAN ALLAH MELALUI SHOLAT DAN TAAT KEPADA ORANG TUA DI ERA MODERN”
DOI:
https://doi.org/10.35450/jip.v13i01.858Abstrak
Dalam ajaran agama Islam, spiritualitas memiliki peran yang sangat penting dalam kehidupan setiap umat Islam. Spiritualitas dapat mengarahkan kepada setiap individu untuk menjalin hubungan yang baik dengan Allah SWT. Kemudian, mencari tahu apa makna dan tujuan hidup serta mengembangkan hidup untuk menjadi lebih baik. Dengan cara menggunakan metode dakwah yang sangat penting untuk memudahkan pemahaman kepada masyarakat luas. Karena, banyak orang yang berdakwah namun hasilnya tidak tersampaikan secara jelas kepada masyarakat luas. Juga banyak orang yang berilmu. Namun, tidak tahu cara menyampaikan ilmunya dengan baik. Tujuan penulisan penelitian ini adalah mengulas kembali pesan-pesan dari Habib Sholeh Al-Hamid tentang pentingnya sholat dan juga taat kepada kedua orang tua. Adapun jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini merupakan library reserach (penelitian pustaka). Penggunaan metode penelitian pustaka dalam penelitian ini membutuhkan informasi dari penelitian terdahulu dan juga sumber dari berbagai buku, jurnal, artikel, maupun artikel terkait pembahasan tersebut supaya dapat diuraikan secara jelas.
Unduhan
Diterbitkan
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Hak Cipta (c) 2025 Inovasi Pembangunan : Jurnal Kelitbangan

Artikel ini berlisensi Creative Commons Attribution 4.0 International License.
Penulis yang mengirimkan jurnal harus mengerti bahwa jurnal yang diterima dan dipublikasikan, hak cipta jurnal tersebut diberikan kepada Inovasi Pembangunan: Jurnal Kelitbangan (JIP), Balitbangda Provinsi Lampung sebagai penerbit jurnal.
Hak cipta mencakup hak eksklusif untuk mereproduksi dan mengirimkan jurnal ini dalam semua bentuk dan media, termasuk mencetak ulang, memotret, mikrofilm dan reproduksi sejenis lainnya, serta terjemahan, reproduksi sebagian / bagian dari jurnal ini, penyimpanannya di basis data dan penularannya oleh bentuk atau media apapun seperti salinan elektronik, elektrostatik dan mekanis, fotokopi, rekaman, media magnetik, dll.