PENGARUH KOMPETENSI DAN BEBAN KERJA SDM TERHADAP KUALITAS HASIL AUDIT DANA DESA DI INSPEKTORAT KABUPATEN LAMPUNG UTAR
DOI:
https://doi.org/10.35450/jip.v11i01.314Kata Kunci:
Kompetensi; Beban Kerja; Kualitas Hasil Audit; Dana Desa; Inspektorat Kabupaten Lampung Utara.Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh kompetensi dan beban kerja sumber daya manusia secara parsial dan simultan terhadap kualitas hasil audit dana desa di Inspektorat Kabupaten Lampung Utara. Responden penelitian ini adalah 75 dari 76 orang pegawai di Inspektorat Kabupaten Lampung Utara. Metode pengumpulan data yang digunakan pada penelitian ini dilakukan dengan metode utama/pokok dan metode pendukung. Metode utama menggunakan kuisioner, sedangkan metode pendukungnya menggunakan metode wawancara dan dokumentasi. Pendekatan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif menggunakan uji validitas dan reabilitas, uji asumsi klasik, analisis regresi linier berganda dan uji determinasi dengan alat bantu analisis software IBM SPSS Statistics Version 26. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa variabel bebas yaitu kompetensi (X1) berpengaruh signifikan terhadap variabel dependen kualitas hasil audit, beban kerja (X2) berpengaruh tidak signifikan terhadap variabel kualitas audit, dan kompetensi dan beban kerja secara simultan berpengaruh signifikan terhadap kualitas hasil audit.
Unduhan
Referensi
Arens A. Alvin, Randal J. Elder dan Mark S. Beasley. 2015. Auditing dan Jasa Assurance Pendekatan Terintegrasi. Jilid 1. Edisi Lima Belas-Jakarta. Erlangga.
Canalldhy, R. S. (2018). Efektivitas Fungsi Pengawasan Inspektorat Terhadap Kinerja Pegawai ( Studi Kasus Badan Kepegawaian Dan Diklat Kabupaten Ogan Komering Ilir Tahun 2016). 3(1), 5.
Dharma, Surya. (2002). Paradigma Baru: Manajemen Sumber daya Manusia. Yogyakarta: Amara Books.
Edison, Emron., dkk. 2016 Manajemen Sumber Daya Manusia. Alfabeta. Bandung.
Hutama, Surya Tri Esthi Wira, dkk., 2022. Potensi Berkembangnya Inovasi Pembangunan Daerah Berdasarkan Aktivitas Penelitian Perguruan Tinggi di Kabupaten Pringsewu: Jurnal Kelitbangan, Vol.10, No.02, Agustus 2022, hal. 198.
Munandar, Ashar Sunyoto. 2014. Psikologi Industri Dan Organisasi. Jakarta: Universitas Indonesia.
Putra & Juniariani, 2017. Analisis Rasio Keuangan Terhadap Nilai Perusahaan di Bursa Efek Indonesia, Jurnal Riset Akuntansi JUARA, 7(2), pp. 143 - 150.
Rachmawati, Ike Kusdyah. 2008. Manejemen Sumber Daya Manusia. Yogyakarta : ANDI.
Rahayu dan Suhayati. 2013. Auditing: Konsep Dasar dan Pedoman Pemeriksaan Akuntan Publik. Yogyakarta: Graha Ilmu.
Sedarmayanti. 2014. Sumber Daya Manusia dan Produktivitas Kerja. Jakarta: Mandar Maju.
Sugiyono, (2013). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Alfabeta. Bandung.
Tarwaka. 2015. Ergonomi Industri Dasar -Dasar Pengetahuan Ergonomi dan Aplikasi di Tempat Kerja. Surakarta: Harapan Press.
Wibowo, 2016. Manajemen Kinerja, Edisi Kelima, PT.Rajagrafindo Persada Jakarta-14240.
Wooten, T.G. 2013. It is Imposible to Know The Number of Poor-Quality Audits that simply go undetected and unpublized . The CPA Journal , Januari 2013, Hal 235-251
Diterbitkan
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Penulis yang mengirimkan jurnal harus mengerti bahwa jurnal yang diterima dan dipublikasikan, hak cipta jurnal tersebut diberikan kepada Inovasi Pembangunan: Jurnal Kelitbangan (JIP), Balitbangda Provinsi Lampung sebagai penerbit jurnal.
Hak cipta mencakup hak eksklusif untuk mereproduksi dan mengirimkan jurnal ini dalam semua bentuk dan media, termasuk mencetak ulang, memotret, mikrofilm dan reproduksi sejenis lainnya, serta terjemahan, reproduksi sebagian / bagian dari jurnal ini, penyimpanannya di basis data dan penularannya oleh bentuk atau media apapun seperti salinan elektronik, elektrostatik dan mekanis, fotokopi, rekaman, media magnetik, dll.