KARAKTER AGRONOMI DAN PRODUKSI TANAMAN UBIKAYU (Manihot esculenta Crantz) AKIBAT PEMUPUKAN HARA MIKRO
DOI:
https://doi.org/10.35450/jip.v8i01.177Abstract
Abstrak: Setiap bagian dari tanaman ubikayu (Manihot esculenta Crantz) dapat dimanfaatkan menjadi berbagai produk yang dapat dikonsumsi langsung atau dijadikan tepung dan dapat juga diambil patinya sebagai bahan baku industri. Sehingga input produksi dalam budidaya ubikayu harus diperhatikan, seperti contohnya penambahan pupuk yang tepat sesuai kebutuhan tanaman, tidak hanya pupuk makro, tetapi pupuk mikro juga sangat diperlukan. Walaupun dibutuhkan dalam jumlah yang sedikit tetapi peranan unsur hara mikro sangatlah penting dan tidak dapat digantikan dengan unsur hara lainnya. Penambahan unsur hara mikro dapat menggunakan pupuk mikro sintetik seperti Zincmicro yang mengandung B, Fe, Mn, Cu, Zn, Mo, dan Cl. Tujuan dari penelitian ini adalah mengevaluasi pengaruh pemberian hara mikro terhadap pertumbuhan, sebaran, dan kadar pati ubikayu. Penelitian dilakukan di desa Sulusuban, Kecamatan Seputih Agung, Kabupaten Lampung Tengah. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) dalam Strip plot yang terdiri dari 3 perlakuan Zincmicro (0, 20, 40 kg/ha). Pengaplikasian Zincmicro dilakukan pada 4 Minggu Setelah Tanam (MST) ubikayu. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) pemberian unsur hara mikro mampu meningkatkan tinggi tanaman, jumlah daun, diameter batang, dan jumlah ruas ubikayu; (2) pemberian unsur hara mikro berpengaruh pada distribusi ubi yaitu bobot per ubi dengan kisaran 0-100 g terbanyak pada perlakuan 20 kg/ha, diameter ubi dengan kisaran 20,1-40 cm terbanyak pada perlakuan 40 kg/ha, panjang ubi dengan kisaran 10,1-20 cm terbanyak pada perlakuan 20 kg/ha; (3) pemupukan Zincmicro mampu meningkatkan kadar pati. Kadar pati tertinggi secara konsisten diperoleh ketika diaplikasikan 40 kg/ha, hal ini nampak pada umur tanaman 7, 8, dan 9 Bulan Setelah Tanam (BST).
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
The Authors submitting a manuscript do so on the understanding that if accepted for publication, copyright of the article shell be assigned to Development Innovation: Jurnal Kelitbangan (JIP) , Balitbangda Provinsi Lampung as publisher of the journal.
Copyright encompasses exclusive rights to reproduce and deliver the article in all form and media, including reprints, photographs, microfilms and any other similar reproductions, as well as translations, the reproduction of any part of this journal, its storeage in databases and its transmission by any form or media. such as electronic, electrostatic and mechanical copies, photocopies, recordings, magnetic media, etc.